TANGERANG: SEJENAK MENJELAJAHI OBYEK WISATA & KULINER 2016-04-05 00:00

Sekarang ini liburan boleh dikata sudah menjadi kebutuhan primer. Bukan lagi dilakukan setahun sekali, tapi tiap minggu! Nah, kalau hanya melepas kepenatan di sela weekdays/weekend, Anda bisa ke Kota Tangerang. Dari Jakarta transportasi ke sana sangat mudah. Salah satu obyek wisata yang bisa dikunjungi adalah Situ Cipondoh. Di sana kita bisa main sepeda air, mancing ataupun hanya duduk santai menikmati pemandangan sekitar sambil ngobrol.

 

Kelenteng Boen Tek Bio

Masih ada tempat lain yang bisa dikunjungi di Kota Tangerang seperti Kelenteng Boen Tek Bio. Tidak jauh dari kelenteng tersebut ada juga Museum Benteng Heritage yang merupakan museum warisan budaya peranakan Tionghoa Tangerang. Museum ini merupakan hasil restorasi sebuah bangunan tua berarsitektur tradisional Tionghoa yang dibangun sekitar abad ke-17. Tujuannya adalah untuk melestarikan peninggalan sejarah di Indonesia.

Setelah lelah berkeliling tempat wisata cobalah cicipi laksa khas Kota Tangerang yang disajikan dengan mie putih. Puas berkeliling Kota Tangerang, saatnya kita menikmati makan malam dan melepaskan kepenatan di Hotel Grand Zuri BSD.

 

Teks: Monica Foto: Monica, Grand Zuri BSD
Comment