Pemandangan spektakuler dari Puncak Wayag 1
Raja Ampat sudah semakin populer tidak hanya bagi kalangan penyelam. Tapi sayangnya, masih banyak yang nggak ngerti bagaimana cara mengeksplornya. Ada yang dengan pedenya membeli tiket pesawat promo ke Sorong (kota gerbang masuk ke Raja Ampat) seorang diri, tanpa ngajak-ngajak teman. Dia nggak paham kalau keliling Raja Ampat tuh harus sewa speedboat dan harga sewanya jutaan, apalagi ke Wayag minimal Rp15 juta. Berat kalau ditanggung sendirian. Dia juga nggak paham kalau di Raja Ampat belum ada sistem join tour yang berangkat setiap hari. Adanya join tour yang berangkat hanya Sabtu atau Minggu dan kalau kuota minimum peserta terpenuhi. Itu pun day tour saja. Bisa sih kalau kebetulan beruntung ada grup lain yang mau ngajak gabung, Anda tinggal ikut patungan. Tapi kemungkinannya kecil sekali. Jadi, simak dulu ya panduan cerdas eksplor Raja Ampat berikut ini sebelum memutuskan pergi ke sana.
Bagian 1 baca di sini.
Pemandangan dari Puncak Wayag 2
Pemandangan dari Puncak Wayag 2
TRANSPORTASI DI SORONG
Di Kota Sorong tidak ada taksi. Tapi jangan khawatir, begitu keluar dari gedung bandara, banyak supir yang menawarkan jasanya. Mobilnya kebanyakan Avanza. Dari tahun ke tahun, sepengalaman MyTrip, ongkos “taksi” bandara tidak pernah naik, hanya Rp100.000 ke mana pun di Kota Sorong, tapi hanya sekali jalan, tidak mampir. Kalau mampir walaupun sebentar dan cuma ke satu tempat, tarif naik menjadi Rp150.000 atau Rp200.000. Silakan hubungi supir langganan MyTrip di Sorong, Rahim Ahmad di nomor HP 0821 9976 0927.
Begitu keluar dari bandara akan banyak yang menawarkan “taksi”
Taksi online Grab memang ada juga di Sorong, tapi tidak bisa naik dari bandara, harus keluar ke pinggir jalan.
TRANSPORTASI DI WAISAI
Waisai, ibu kota Raja Ampat, hanya kota kecil, letaknya tidak jauh dari Pelabuhan Waisai. Biasanya tamu resor atau tamu yang sudah memesan tur akan dijemput di Pelabuhan Waisai dengan mobil atau speedboat, tergantung lokasi penginapannya. Tapi buat Trippers yang baru akan mencari tur setelah tiba di Waisai dan butuh transportasi silakan hubungi Denis di nomor HP 0822 3886 1582 atau Opan di 0813 4457 1021. Ada mobil Avanza maupun Innova Reborn. Selain untuk keperluan di Waisai, mobil juga bisa disewa untuk ke Warsambin, gerbang masuk ke Kali Biru. Harga sewa Avanza ke Warsambin Rp600.000.
Selamat datang di Waisai
Bagian Pelabuhan Waisai untuk parkir speedboat-speedboat yang siap mengantar ke Raja Ampat
CARA EKSPLOR RAJA AMPAT
Satu-satunya cara hanya dengan menyewa speedboat. Karena yang dieksplor memang pulau-pulau, dan tidak ada kapal umum yang melayani rute-rute wisata. Kisaran harga sewa speedboat dari Waisai PP (kapasitas 10-12 penumpang dengan kekuatan mesin minimal 2 X 85PK), sudah termasuk retribusi wisata:
- Ke Mansuar atau Arobrek: Rp5-6 juta
- Ke Teluk Kabui: Rp 5-7 juta
- Ke Piaynemo: Rp7-10 juta
- Ke Wayag: Rp15-25 juta
Salah satu jenis speedboatnya
Speedboat yang lebih besar
Kisaran harga sewa speedboat keliling Misool: Rp3,5-5 juta/hari.
PULAU/AREA YANG BISA DIEKSPLOR:
Dari 4 pulau utama di Raja Ampat, sepengetahuan MyTrip, hanya Pulau Salawati yang hingga kini belum dieksplor wisatawan. Padahal dari segi jarak justru paling dekat dengan Sorong, yang dipisahkan oleh Selat Sele dari Pulau Papua.
Pulau Batanta memiliki banyak air terjun yang masih perawan dan di pulau ini juga ada beberapa homestay. Tapi pulau ini belum populer sebagai tujuan wisata.
Yang paling banyak dieksplor tentulah Pulau Waigeo, pulau terbesar di Raja Ampat. Itu pun area eksplorasinya hanya di sekitar pesisir selatan dan Teluk Mayalibit (tempat Kali Biru berada), serta Kepulauan Wayag yang berada cukup jauh di barat laut Pulau Waigeo.
Kali Biru
Wayag 1
Kedua yang banyak dieksplor Pulau Misool, di kawasan selatan. Tapi daerah eksplorasi juga sebatas di pulau-pulau dan perairan di sisi timur dan tenggara Pulau Misool.
Puncak Dapunlol, salah satu spot andalan di Misool
AKTIVITAS YANG BISA DILAKUKAN
- Menyelam
Highlightnya: wobbegong (hiu karpet), walking shark, manta ray, pikachu nudibranch, giant clam, electric clam, pygmy seahorse, schooling sweetlips fish, gua bawah air, swim through.
Dive site favorit: Blue Magic, The Passage, Mios Kon, Cape Kri, Chicken Reef, Mike’s Point, Melisa’s Garden, Manta Point Sandy, Karang Bayangan, Boo Window, Wayilbatan, Farondi Cave dan banyak lagi.
Wobbegong (hiu karpet)
- Snorkeling: di Pulau Arborek, Friwen Wall, Pulau Sawundarek, Manta Sandy, Tanjung Putus.
Hanya dengan snorkeling bisa melihat ikan pari manta di Manta Sandy
- Bird watching: menonton burung cenderawasih di Kampung Sawinggrai atau di Wakesi.
- Menikmati ’aerial view’: di Wayag (ada 2 bukit yang bisa didaki), Piaynemo (ada minimal 4 bukit yang bisa didaki termasuk Telaga Bintang), Teluk Kabui (ada Puncak Kabui dan Batu Gendong), Bukit Harfat Jaya Dapunlol, Puncak Love Dafalen, Puncak Love Karawapop.
Aerial view dari Piaynemo
Aerial view dari Puncak Love Dafalen
- Island hopping: Pasir Timbul, Hidden Bay, Teluk Kabui, Mansuar, Pulau Rufas, Fam Lagoon, Pulau Yeben, Mios Mandun, The Passage, Yapap, Balbulol, Namlol, Pulau Banos, Pantai Gamfi, Magic Tunnel, Pantai Kaleg.
Pasir Timbul
Teluk Kabui
Yapap
- Bermain-main dengan kawanan hiu: Pantai Pos Hiu (Pantai Conservation International/CI), Pantai Yelit.
Bermain dengan hiu di Pos Hiu
- Berenang dengan ubur-ubur tak bersengat: di Lenmakana dan Tomolol, keduanya di Misool.
Berenang dengan ubur-ubur tak bersengat di Lenmakana
- Melihat lukisan purbakala: di Desa Serpele, Pulau Pef, Sumbayo, Sunmalelen.
Lukisan purbakala di Pulau Pef
- Trekking dan berenang: di Kali Biru yang ada di Teluk Mayalibit.
Berenang di Kali Biru
- Masuk gua: Genes Cave, Blue Cave, Gua Keramat, Gua Keramat 2, Gua Putri Termenung, Gua Wagmab.
Gua Keramat 2
- Melihat batu-batu unik: Batu Pensil, Batu Wajah dan Batu Gendong di Teluk Kabui, Batu Kelamin di Teluk Mayalibit. Di Misool ada banyak: Batu Layar, Batu Penis/Jagung, Batu Onta, Batu Penyu, Batu Hati, Batu Pengantin, Batu Patah, dan banyak lagi.
Batu Pengantin di Misool
- Sunset hunting: Spotnya tak terhitung banyaknya.
Sunset di Raja Ampat Dive Lodge
- Bermain dengan anak-anak lokal: Pulau Arborek, Pulau Friwen, Desa Serpele, Kampung Yelu, Kampung Harapan Jaya.
Bermain dengan anak-anak lokal di Pulau Friwen
Bersambung ke sini.
Berminat ke Raja Ampat? Hubungi Maya MyTrip di nomor WhatsApp 0811821006.