Taman Ujung Water Palace
Pantai Kuta, Tanjung Benoa atau Tanah Lot adalah destinasi yang sudah umum di Bali. Tapi jangan bosan ke Bali karena Bali masih memiliki daya tarik lain. Di antaranya tersebar di Kabupaten Badung, Karangasem dan Gianyar. Kali ini MyTrip ajak menikmati Bali 3 hari untuk mengunjungi tempat-tempat menarik di ketiga kabupaten itu. Dan tentu saja ada estimasi biayanya. Jadi Trippers tinggal Just Pack & Go!
HARI 1. PANTAI BINGIN, PANTAI SULUBAN, SINGLE FIN, PANTAI NYANG NYANG
- Tiba di Bandara Ngurah Rai, sarapan di bandara dan sewalah mobil untuk mengeksplor 3 pantai di Kabupaten Badung. Pertama ke Pantai Bingin, pantai dengan karang yang ditumbuhi tanaman di atasnya.
Pantai Bingin
- Lanjut menuju Pantai Suluban, pantai yang diapit 2 karang besar menjulang tinggi dan favorit para bule.
- Makan siang di Single Fin, restoran yang berada di atas pantai dan tak jauh dari Pantai Suluban.
Single Fin
- Menuju Pantai Nyang Nyang, siapkan tenaga karena harus naik turun perbukitan. Di sini Trippers bisa berenang namun tidak ada tempat bilas di dekat pantai, tempat bilas hanya terdapat di dekat tempat parkir. Tapi semoga saja kondisi ini sudah berubah.
- Check in Anika Melati Hotel & Spa, hotel bintang 3 yang lokasinya strategis dengan harga sekitar Rp500.000 per malam.
- Mandi dan makan malam di Krisna Wisata Kuliner Bali.
- Pulang ke hotel dan istirahat.
HARI 2. BALI CHOCOLATE FACTORY, TAMAN UJUNG WATER PALACE, TIRTA GANGGA
- Sarapan di hotel, check out, lanjut perjalanan ke Bali Chocolate Factory di Kabupaten Karangasem dengan mobil sewa.
Bali Chocolate Factory
- Menuju Taman Ujung Water Palace dan makan siang di sekitar wisata ini.
Taman Ujung Water Palace
- Melanjutkan perjalanan ke Tirta Gangga, Trippers bisa merasakan sensasi memberi makan ikan koi di sini.
Tirta Gangga
- Pulang menuju The Royal Purnama Art Suites and Villas untuk check in. Hotel ini salah satu yang terbaik di kawasan Gianyar, lokasinya tenang dan berada di tepi pantai. Standing Stones juga berada di hotel ini. Tarifnya Rp2.300.000 per malam (harga bisa berubah sewaktu-waktu).
- Makan malam di Standing Stones Restaurant dan istirahat.
HARI 3. STANDING STONES GIANYAR, AIR TERJUN TIBUMANA
- Sarapan di hotel sambil menikmati panorama Standing Stones yang mirip Stonehenge di Inggris.
Standing Stones
- Check out menuju Air Terjun Tibumana dengan mobil sewa.
- Kembali ke Bandara Ngurah Rai dan makan siang di bandara lalu kembali ke Jakarta.
Baca juga: "Itinerary Bali Adventure & Beach 4 Hari"
Catatan: Merupakan deretan wisata yang aman bagi keluarga kecuali Pantai Nyang Nyang yang rutenya cukup ekstrem. Untuk keluarga dengan anak-anak yang masih kecil, cukup menikmatinya dari atas, ada warung yang berpemandangan ke pantai.
ESTIMASI BIAYA: Rp4.000.000 per orang (berdasarkan sharing cost 4 orang, termasuk tiket pesawat Jakarta-Bali PP; agak tinggi biayanya karena menginap 1 malam di resor yang cukup mahal).