DANAU TOBA LEBIH KEREN DEH DARI HALLSTATT AJA SIH.... 2019-12-16 00:00

 

Berwisata ke Sumatera Utara kurang afdol kalau belum mampir ke Danau Toba. Keindahannya tak pernah habis dieksplor saking luas dan banyaknya spot cantik di danau yang dikelilingi 7 kabupaten ini. Belum lagi adanya Pulau Samosir di tengah danau yang juga menawarkan beragam pesona, salah satunya keberadaan danau lagi di dalamnya. Tak heran kalau Danau Toba pada tahun 2016 terpilih menjadi salah satu “10 Bali Baru” alias 10 destinasi wisata yang diprioritaskan pemerintah untuk dikembangkan dan dipasarkan pada dunia.

 

 

Danau terbesar di Indonesia ini terbentuk karena ledakan dahsyat Gunung Toba 74.000 tahun lalu. Akibat ledakan itu terbentuklah kaldera yang sangat luas dengan panjang 100-an km, lebar 30-an km, yang kemudian terisi air dan menjadi danau dengan kedalaman 500-an m (terdalam kedua di Indonesia setelah Danau Matano di Sorowako, Sulawesi Selatan). Sedangkan luas permukaannya +/-1.150 km2.

 

Baca juga: "Serunya Berfoto Selfie dengan Latar Twin Lake di Bali"

 

Sejak Bandara Silangit (Bandar Udara Internasional Sisingamangaraja XII) di Siborongborong Kabupaten Tapanuli Utara resmi dibuka untuk penerbangan umum tahun 2017 lalu, ke Danau Toba menjadi lebih cepat. Dari Bandara Silangit ke Parapat jauh lebih dekat dibanding dari Kuala Namu International Airport (KNIA) Medan.

 

Danau Toba bisa dinikmati dari Kota Parapat, tapi kalau ingin ke Pulau Samosir harus naik kapal ferry dari Pelabuhan Tiga Raja maupun Pelabuhan Ajibata ke Kampung Tomok atau ke Tuk-Tuk Siandong.

 

Pelabuhan di Kampung Tomok

 

Di Pulau Samosir ada beragam aktivitas yang bisa dilakukan maupun objek wisata yang bisa didatangi. Di antaranya bersepeda keliling pulau sambil menikmati pemandangan, mengunjungi Batu Kursi Raja Siallagan di Ambarita, bermain di Pantai Pasir Putih di Pangururan, berendam di Pemandian Air Panas di Pangururan sekaligus menikmati panorama Pangururan, melihat Pekamaman Tua Raja Sidabutar di Kampung Tomok, dan masih banyak lagi.

 

Saking luasnya, Danau Toba juga dapat dinikmati dari banyak sisi selain dari Kota Parapat di antaranya dari Air Terjun Sipiso Piso maupun Taman Simalem Resort di Tongging Kabupaten Karo, Tele di Kabupaten Samosir, Balige di Kabupaten Toba Samosir, Desa Hutaginjang di Kabupaten Tapanuli Utara, dan ada beberapa tempat lainnya.

 

Air Terjun Sipiso Piso

 

Pendek kata, berkali-kali datang ke Danau Toba pun kita nggak akan bosan. Kalau dibandingin dengan Danau Hallstatt di Austria sih, menang jauh lah Danau Toba. Nggak percaya? Coba buktikan sendiri....

Teks: Mayawati NH Foto: Dok.MyTrip
Comment