Pocari Sweat Run Bandung 2019 kembali digelar dengan diikuti ribuan pelari dari Sabang sampai Merauke hingga pelari mancanegara. Turut hadir Ridwan Kamil selaku Gubernur Jawa Barat yang melepas para peserta, sekaligus menandai dimulainya POCARI SWEAT Run Bandung 2019. Selain itu hadir pula Ricky Suhendar selaku Marketing Director PT Amerta Indah Otsuka, Soraya Larasati selaku Celebrity Runners dan Agus Prayogo, selaku atlet Nasional.
Pocari Sweat konsisten menggelar POCARI SWEAT Run Bandung selama 3 tahun berturut-turut. Kesuksesan terlihat dari antusiasme masyarakat di mana jumlah peserta terus mengalami peningkatan setiap tahunnya. Tercatat di tahun 2017 sebanyak 6.500 pelari dan 8.000 pelari di tahun 2018 ikut serta berpartisipasi. Pada tahun 2019 jumlah peserta lari tembus hingga 10.000 dan tiketnya berhasil terjual dalam waktu 45 menit.
Ricky Suhendar, selaku Marketing Director PT. Amerta Indah Otsuka mengungkapkan rasa bangganya atas kesuksesan acara yang mendapat dukungan Pemprov Provinsi Jawa Barat tersebut. Perhelatan tahun ini mengusung tema #SafeRunning yang menginspirasi masyarakat dalam memiliki gaya hidup sehat dan aktif berolahraga tanpa melupakan Pocari Sweat. Diharapkan melalui ajang lari ini mampu memfasilitasi para peserta untuk bisa berolahraga dengan cara yang menyenangkan.
Adapun 4 kategori lari yang diusung dalam POCARI SWEAT Run Bandung 2019, yakni 5k, 10k, Half Marathon dan Full Marathon. Ada pula POCARI SWEAT VIRTUAL RUN di mana pelari dapat berpartisipasi dengan berlari di kota atau area masing-masing di tanggal dan jam yang sama saat POCARI SWEAT RUN BANDUNG 2019 berlangsung. Sementara untuk medali didesain langsung oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Gubernur Provinsi Jawa Barat, Ridwan Kamil mengaku bangga dan senang melihat antusiasme masyarakat dalam ajang lari terbesar ini. Ajang tersebut tentunya tidak hanya sekedar ajang berolahraga akan tetapi juga dapat meningkatkan sektor ekonomi maupun pariwisata kota Bandung. Dia berharap acara ini dapat memotivasi dan meningkatkan kesadaran masyarakat Indonesia khususnya masyarakat Jawa Barat akan pentingnya memiliki gaya hidup sehat.