MAU TAHU RASANYA BERENDAM DI ONSEN RASA SAKE? 2017-08-09 00:00

 

Kalau jalan-jalan ke Jepang kita nggak cuma bisa mengunjungi objek-objek wisata terkenalnya, kulineran, belanja dan memandangi Gunung Fuji aja lho. Percaya deh, kita nggak akan kehabisan ide untuk beraktivitas saat liburan ke Jepang. Salah satu aktivitas menarik yang bisa dilakukan di Jepang yaitu berendam di onsen yang hangat dan menenangkan jiwa.

 

Ada ribuan onsen yang tersebar di Jepang. Biasanya letaknya di kaki gunung atau tepi pantai. Berbentuk kolam kecil yang dangkal dengan air hangat sekitar 24-25 derajat celcius. Beberapa hotel di Jepang juga menyediakan onsen bagi tamu-tamunya. Sekarang berendam di onsen tak hanya merupakan aktivitas favorit bagi warga Jepang tapi juga bagi turis asing.

 

Onsen dalam Bahasa Jepang merupakan sumber air panas atau pemandian air panas yang airnya berasal dari perut bumi. Nah, keistimewaan onsen adalah airnya yang mengandung mineral dan unsur-unsur kimia yang bermanfaat bagi kesehatan. Berendam di onsen dipercaya bisa melancarkan peredaran darah, menyembuhkan rematik dan penyakit persendian lainnya, darah tinggi serta penyakit kulit. Onsen juga bisa digunakan bagi yang tak ingin terapi kesehatan, tapi hanya sekadar relaksasi.

 

Kalau onsen biasa hanya berisi air hangat dengan warna sedikit kelabu dan kebiru-biruan, lain halnya di Hakone, yang terletak 100 km di barat Tokyo. Di kota kecil yang terkenal dengan hot spring-nya ini terdapat onsen unik berwarna-warni sekaligus bercita rasa. Onsen bercita rasa di Hakone ini bernama Hakone Kowakien Yunessun. Memiliki kolam dengan berbagai tema dan cita rasa seperti green tea, chocolate, wine, kopi, sake, dan madu. Pengunjung bebas berendam di onsen tersebut tapi eittsss... nggak boleh meminum airnya ya.

 

Images Yunessun di dekat pintu masuk

 

 

Kolam dengan tema wine airnya merah. Ada botol wine raksasa di atas kolam ini yang mengalirkan air ke kolam. Di kolam sake juga ada tong kecil yang secara konstan meneteskan sake ke kolam. Begitu juga di kolam kopi. Malah jika beruntung, kalian bisa dapat guyuran kopi di kepala karena memang ada atraksi penambahan kopi ke dalam air kolam beberapa kali dalam sehari.

 

 

Jangan berpikir air onsennya bakal lengket ya karena dicampur dengan aneka minuman maupun ekstraknya. Tidak sama sekali. Sensasi berendamnya sama seperti di onsen biasa, membuat rileks dan menenangkan.

 

Bila di onsen lainnya pengunjung harus melepas pakaian saat berendam, di Yunessun pengunjung harus memakai pakaian renang. Orang-tua dan anak-anak bisa berendam atau bermain air di kolam. Onsen di Yunessun konsepnya mirip kolam renang umum namun airnya hangat dan bertema cita-rasa tertentu. 

 

 

Bagi yang ingin lebih privat, Yunessun menyediakan juga onsen Mori No Yu. Di Mori No Yu onsen pria dan wanita dipisah. Pengunjung wajib melepas pakaian dan tak boleh memakai pakaian renang. Mori No Yu lebih sepi dan tenang dibandingkan kolam-kolam pemandian onsen yang berada di luar Mori No Yu.

                                   

Saat berendam di Onsen, perlu diperhatikan hal-hal berikut ini:

- Hendaknya Anda berendam ke dalam onsen dengan tubuh bersih. Jadi sebelum masuk kolam harus bilas air bersih dulu.  

- Jangan melompat atau menceburkan diri saat masuk ke dalam onsen.

- Jangan bicara dengan suara keras dan berisik di onsen privat karena kebanyakan orang yang berendam di onsen butuh ketenangan untuk relaksasi.

- Jangan menyabuni badan saat berendam di onsen.

- Perhatikan peraturan setempat, apakah pengunjung boleh memakai pakaian renang atau harus melepas pakaian saat berendam di onsen.

- Jangan memandangi dan memperhatikan orang-orang yang berendam di onsen.

- Jangan membawa kamera atau berfoto-foto di onsen privat, kecuali di onsen umum.

 

 

INFORMASI LAINNYA:

Hakone Kowakien Yunessun

Alamat: 1297 Ninotaira Hakone-machi, Ashigarashimo-gun, Kanagawa

Jam buka: 09.00-19.00

Harga tiket masuk: 3.600 yen (harga bisa berubah sewaktu-waktu)

Cara ke sana: Naik Shinkansen Tokaido Line ke Stasiun Odawara. Kemudian dilanjutkan naik Tozan Bus ke Yunessun.

 

Artikel ini pernah dimuat di www.qubicle.id

Baca juga “Tips & Panduan Mandi di Onsen

 

 

Teks & Foto: Lisa Merinda
Comment