JOGJA INTERNATIONAL TRAVEL MART 2020, PERTEMUAN TERBESAR PARA PELAKU WISATA UNTUK PROMOSIKAN DESTINASI YOGYAKARTA 2020-01-14 18:05

 

Yogyakarta mempunyai tempat wisata yang lengkap, seperti candi, gunung, benteng, pantai, kuliner dan masih banyak lagi. Inilah yang menjadi daya tarik para wisatawan domestik maupun manacanegara. Kali ini, untuk kesebelas kalinya Dinas Pariwisata Provinsi DIY bekerjasama dengan DPD Asita DIY dan BPD PHRI DIY menyelenggarakan Jogja International Travel Mart (JITM) di kota Yogyakarta, dengan mengusung tema “Jogja Cultural Experiences“.

 

 

Melalui acara ini, diharapkan mampu menciptakan Yogyakarta sebagai sebuah destinasi wisata dengan keanekaragaman budaya dan tradisi. Makin banyaknya pihak yang berpartisipasi, pelaku pasar pariwisata yang ada di Yogyakarta dan sekitarnya dapat lebih mengembangkan strategi kreatif serta memperluas pasar baru di kelas Internasional.

 

 

Jogja International Travel Mart bertujuan untuk memberikan peluang bisnis bagi penjual maupun pembeli. Even ini diikuti oleh agen-agen perjalanan, hotel, restoran, objek wisata dan stakeholder lainnya yang sudah terkemuka di Yogyakarta dan sekitar Jawa Tengah. Selama sebelas tahun, kegiatan ini telah berhasil mengundang 1.163 Buyers dari berbagai negara dan 760 Sellers dari area Yogyakarta dan sekitarnya.

 

 

Program Jogja International Travel Mart 2020 meliputi Welcome Dinner pada tanggal 30 Maret 2020 di Candi Prambanan, B2B (Business To Business) networking meeting pada tanggal 31 Maret 2020 dan kegiatan social functions, serta educational trip untuk para Buyers pada tanggal 1 April 2020. Sahid Jaya Hotel & Convention Center  Yogyakarta akan menjadi lokasi berlangsungnya agenda utama yaitu Pertemuan Bisnis Buyers dan Sellers (Table Top) pada tanggal 30 Maret 2020.

 

 

Akan hadir kurang lebih 120 Buyers berasal dari 24 negara termasuk Indonesia dan negara lainnya seperti Malaysia, Singapura, Philipina, Vietnam, India, Polandia, Belanda, Jepang, Korea, Eropa, Amerika Serikat dan masih banyak lagi. Edwin Ismedi selaku Ketua JITM 2020 menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan peluang menarik untuk menandai kehadiran seluruh pelaku pariwisata di Yogyakarta, mempromosikan Yogyakarta sebagai destinasi wisata yang menarik dan menjadikan Yogyakarta sebagai Jogjakarta Cultural Experiences.

Teks: Arief Nurdiyansah
Comment