Royco luncurkan program Royco Nutrimenu "Ayo Masak Lezat sesuai Isi Piringku" untuk membantu para Ibu menyiapkan asupan gizi seimbang untuk anak. Ini adalah kegiatan edukasi dari Unilever Indonesia melalui brand Royco yang bekerjasama dengan Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) dan Pemerintah Daerah Garut. Tujuannya untuk menerapkan Pedoman Gizi Seimbang Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, sebagai upaya pencegahan risiko ketidakseimbangan gizi.
Hernie Rahardja selaku Director of Foods & Beverages PT. Unilever Indonesia, Tbk menyampaikan komitmen Royco untuk membantu para Ibu dalam menyiapkan asupan makanan yang lezat dan bergizi. Program ini diharapkan dapat menginspirasi para Ibu dan remaja untuk menyajikan makanan bergizi seimbang demi pertumbuhan generasi masa depan Indonesia.
Program Royco Nutrimenu diawali dengan Training of Trainers (ToT) kepada kader kesehatan dari TP-PKK dan Posyandu. Para kader dibekali dengan media edukasi dan buku harian Royco Nutrimenu serta memberikan pendampingan selama 21 hari. Prof. Dr. Ir. Dodik Briawan, MCN, selaku Guru Besar Departemen Gizi Masyarakat Fakultas Ekologi Manusia IPB University, menyampaikan bahwa program Royco Nutrimenu memberi peningkatan yang signifikan bagi pengetahuan gizi, sikap dan praktek para Ibu untuk memasak sesuai panduan Isi Piringku.
Royco Nutrimenu juga memperkenalkan bahan-bahan masakan yang termasuk dalam 50 Bahan Pangan Masa Depan, seperti Bayam, Pak Choi, Daun Kelor, Selada Air, Okra, Ubi Jalar dan Kacang Hijau. Sebagai ahli gizi, dr. Diana F. Suganda, MKes, Sp.GK, menganjurkan porsi makanan adalah setengah piring terdiri dari buah dan sayur, setengah piring sisanya adalah sumber karbohidrat dan lauk-pauk dengan proporsi seimbang.
Nirina Zubir, salah satu pemain film sekaligus Ibu dari dua anak, menyampaikan tentang peran penting seorang Ibu dalam menyiapkan menu bergizi seimbang namun tetap mudah dan lezat. Program Royco Nutrimenu sudah berjalan sejak 2019 dan telah menjangkau 120.000 Ibu dan remaja di Indonesia. Di tahun 2020, Royco berkomitmen untuk membantu permasalahan gizi dengan menjalankan edukasi Royco Nutrimenu secara berkelanjutan dengan target 500.000 santri dan 150.000 para Ibu di Indonesia.