BERBURU POKEMON KE DASAR LAUT YUK! 2016-07-22 00:00

Pikachu nudibranch, Pokemon yang ada di dasar laut

 

Saya termasuk yang paling lambat paham apa itu Pokemon Go. Sesudah dijelaskan pun masih bingung, kok main game di HP tapi nangkep monster beneran? Terus siapa yang naro-naroin monster di mana-mana? Hahaha.... Begonya saya... Saking saya dari dulu nggak suka main game online, apa pun itu!

Eh, tapi, sebelum Pokemon Go mewabah, saya udah lama lho suka berburu salah satu karakter Pokemon, yaitu si Pikachu. Pasti pada nebak, saya suka mengumpulkan boneka Pikachu ya? Pasti saya penggemar berat tokoh dalam film anime Jepang yang mulai rilis tahun 1998 itu ya? SALAH!

Saya justru pertama kali kenalan dengan si Pikachu bukan lewat filmnya. Filmnya seperti apa juga saya nggak pernah tahu. Maklum, nggak hobi nonton film juga. Justru pertama kali saya kenalan dan jatuh cinta sama Pikachu tuh jauuuh di dasar laut. Dasar laut Raja Ampat!

Teman-teman penyelam pasti udah langsung paham maksud saya. Udah tahu siapa Pikachu yang saya bicarakan ini. Haha, iya bener, pikachu nudibranch. Salah satu makhluk Tuhan paling imut ini termasuk spesies sea slug (siput laut). Bentuk dan jenis nudibranch sangat beragam, salah satunya pikachu nudibranch. Nama Latinnya thecacera pacifica. Jadi nudibranch yang satu ini dapat nickname pikachu nudibranch karena bentuknya mirip banget sama karakter Pikachu.

 

ADA DI MANA PIKACHU NUDIBRANCH?

Nggak usah nyari dia sambil melototin HP, nggak usah nyalain GPS, nggak usah sewa jasa tukang tangkap Pokemon. Cukup minta local dive guide mencarikannya saat Anda menyelam. Pikachu yang satu ini memang bukan “barang” pasaran, tapi juga bukan sangat sulit ditemukan di beberapa area penyelaman.

Seperti udah saya bilang di atas, saya pertama kali ketemu pikachu nudibranch saat menyelam di Raja Ampat November 2009, tepatnya di site bernama Fam Channel. Saat itu saya masih termasuk newbie di dunia diving, belum kenal banyak makhluk laut. Nudibranch buat saya ya nudibranch aja. Lucu, warna-warni, kecil mungil (cuma sekitar 1-2 cm; walaupun ada juga yang bongsor bisa 5 cm-an). Setelah selesai penyelaman itu, saya lihat hasil foto-foto, baru dikasih tahu sama dive guide, nudi yang satu ini namanya pikachu. Langsung saya catat di log book (buku catatan penyelaman). Mulai saat itu, saya baru ngeh ada makhluk laut lucu bernama pikachu nudibranch.

 

 

Menonton nudi, terutama kalau mereka lagi seneng jalan-jalan (lucu cara jalannya), atau apalagi sedang mating (ehem!), adalah salah satu keasyikan tersendiri buat saya, dan rasanya juga bagi mayoritas penyelam lain. Jadi nggak heran kalau banyak penyelam menjadi pemburu nudibranch. Bisa ketemu nudi jenis baru di sebuah penyelaman adalah sebuah anugerah, terutama buat para nudi lovers.

Makanya saat menyelam tahun berikutnya ke Raja Ampat lagi, saya meminta dive guide kami mencarikan pikachu lagi. Dan begitu pentingnya makhluk yang satu ini, sampai-sampai dive guide-nya stres waktu grup teman saya yang satu lagi belum berhasil melihat pikachu padahal penyelaman udah hampir selesai. Saya ingat teman saya waktu itu berseru, “Jooon (nama dive guide), mana pikachunya??” Hahaha..... Untung akhirnya saat dive guide kami menemukan pikachu lagi di penyelaman terakhir di site bernama Taka Tengah (di area Pulau Mansuar), dua grup kami sedang berada bersama-sama di situ. Jadilah itu si pikachu yang kira-kira cuma 1-2 cm dirubung rame-rame buat ditonton dan difoto.

 

 

Tahun-tahun berikutnya kalau nyelam di Raja Ampat, pikachu pasti termasuk dalam daftar permintaan kami pada dive guide, dan selalu aja ketemu. Kadang ketemunya bukan yang oranye, melainkan yang putih. Pernah ketemu di Sardine’s Reef, Batu Delapan, Cape Kri, Chicken Reef, My Reef, juga di Wayilbatan di Misool.

Selain di Raja Ampat, pikachu juga ada di perairan TN Komodo dan Lembeh. Dan mungkin di beberapa tempat lain. Saya sih cuma ingetnya sering nemu pikachu di Raja Ampat. Apalagi selain melihat pikachu, mata juga terhibur dengan kehadiran terumbu karang warna-warni.

 

 

 

 

Apakah pikachu nudibranch cuma ada di Indonesia? Nggak. Menurut Wikipedia ada juga di Mozambique (Afrika), Vanuatu (Oseania), dan Teluk Meksiko (Amerika Latin).

So, yang nggak suka Pokemon Go seperti saya, yuk kita berburu pikachu di laut aja (khusus penyelam yang sudah bersertifikat). Bukan berburu untuk ditangkap ya.... Tapi hanya untuk dinikmati dengan mata. Lucuuuu....

Teks & Foto: Mayawati NH
Comment
Didi

Saya baru tau ada binatang laut seperti ini

2016-07-26
Fita

Bener bangeeettt

2016-07-24
Sylvia Arumsari

Lucu banget tampangnya. Susah ya motretnya? Kecil gituuu

2016-07-22