PESONA DUA ALAM DI SIRAH KENCONG BLITAR 2019-03-01 00:00

 

Sirah Kencong merupakan salah satu koleksi wisata di Kabupaten Blitar, di mana pada tempat tersebut pengunjung bisa menikmati dua wisata alam sekaligus, yakni perkebunan teh dan juga air terjun. Kebun Teh dan Air Terjun Sirah Kencong terletak di Desa Ngadirenggo Kecamatan Wlingi Kabupaten Blitar Provinsi Jawa Timur. Kebun teh di bawah pengelolaan Persero Perkebunan Bantaran PTPN XII ini berada pada ketinggian 1.179 mdpl tepatnya di sebelah barat daya lereng Gunung Kawi. Hal ini menghadirkan nuansa pegunungan yang sangat sejuk di antara hamparan hijau kebun teh seluas 219,15 ha. Tanaman teh tersebut tumbuh merata pada lahan yang berbukit-bukit, dilengkapi pula dengan jalan setapak beranak tangga sebagai akses para pengunjung untuk menyusuri kebun maupun para petani saat memetik daun teh.

 

 

Di beberapa titik pada kebun teh telah disediakan pula beberapa tempat peristirahatan berupa kursi kayu beserta payung besar sebagai peneduh bagi pengunjung yang sejenak ingin melepas lelah. Selesai menyusuri kebun, sempatkanlah untuk mampir ke warung tradisional yang berada tak jauh dari lokasi parkir kendaraan. Warung-warung tersebut selain menjajakan makanan, juga menyediakan teh hasil budidaya Kebun Teh Sirah Kencong. Harga per gelas teh siap saji hanya Rp3.000 sementara untuk teh mentah kemasan kardus ukuran 100 gr seharga Rp15.000. Jenis teh hitam ini telah memiliki merek dagang, yakni Rolas Ken Tea.

 

Baca juga: "Mencari Ketenangan di Hamparan Kebun Teh Tritis"

 

Sementara Air Terjun Sirah Kencong yang masih berada pada kawasan yang sama letaknya cukup tersembunyi. Tempat ini bisa dijangkau dengan trekking ringan di jalan yang cukup landai sekitar 300 m dari lokasi parkir. Akses jalan sudah cukup bagus meski sebagian masih berupa jalan tanah bergelombang dan sisanya lagi berupa jalan beton permanen kurang lebih selebar 2 m.

 

Air terjun dengan tinggi kurang lebih 10 m ini akan lebih mempesona jika saat musim hujan tiba. Guyuran air akan semakin deras namun tetap jernih sebab air berasal dari mata air pegunungan alami. Lain halnya pada musim kemarau, Air Terjun Sirah Kencong akan tetap mengalir walaupun debit airnya tak sederas saat musim penghujan. Aliran airnya hanya sebatas merambat pada dinding tebing yang mengalir dikelilingi tumbuhan-tumbuhan hijau yang masih lebat.

 

 

Bagi yang ingin memasuki kawasan Kebun Teh dan Air Terjun Sirah Kencong hanya dikenai biaya tiket masuk sebesar Rp5.000 per orang untuk kebun teh dan Rp5.000 per orang untuk air terjun. Sementara biaya parkirnya menjadi satu yakni kendaraan roda dua Rp3.000 dan kendaraan roda empat Rp5.000. Fasilitas umum selain warung makan ada mushola dan juga kamar mandi umum. Tempat ini bisa diakses melalui Bandara Abdul Rachman Saleh Malang dengan jarak sekitar 90 km atau kurang lebih 3 jam berkendara.

Teks: Arief Nurdiyansah Foto: Arief Nurdiyansah & Clara Soca Atisomya
Comment