Sebagai anak perusahaan dari PT. Bank Mandiri Tbk, Mandiri Utama Finance (MUF) berupaya untuk terus berinovasi serta memberi kemudahan bagi masyarakat dalam melakukan transaksi kredit pembiayaan kendaraan bermotor yang baik dan benar. Adalah tantangan tersendiri bagi generasi milenial yang belum pernah mengajukan kredit, karena belum ada track record yang menjadi dasar melihat kemampuan pembayaran kredit sebelumnya.
Untuk itulah MUF dengan bangga mempersembahkan kampanye Kredit Milenial #JagaNama sebagai solusi pembiayaan yang tepat bagi generasi milenial. #JagaNama adalah program literasi dan edukasi kepada kaum milenial dalam melakukan kredit kendaraan untuk pertamakalinya sekaligus menjaga kredibiltas diri pada setiap transaksi keuangan baik di lembaga kredit atau perbankan.
MUF memberikan paket kredit bagi kaum milenial dengan DP dan angsuran ringan, tenor panjang, hingga hadiah menarik. Stanley Setia Atmadja selaku Direktur Utama Mandiri Utama Finance dalam acara Launching Kredit Milenial #JagaNama di Glass House, Cerita Rasa Restaurant, Jakarta Selatan, menyampaikan bahwa setiap transaksi kredit dicatat oleh biro kredit seperti PEFINDO atau OJK/SLIK. Pembayaran angsuran yang lancar akan semakin mempermudah transaksi keuangan selanjutnya dan juga sebaliknya.
Rangkaian paket yang ditawarkan mencakup program mobil baru, mobil bekas, motor baru dan motor bekas. Sementara untuk kemudahan yang diberikan adalah:
Mobil Baru
Angsuran mulai dari Rp2.200.000 dan gratis voucher jalan-jalan serta belanja dengan nilai total Rp1.000.000.
Mobil Bekas
Angsuran mulai dari Rp1.500.000 dan gratis voucher jalan-jalan dan belanja dengan nilai total sebesar Rp1.000.000.
Motor Baru
Angsuran mulai Rp600.000 dengan hadiah gratis voucher jalan-jalan dan belanja dengan nilai total Rp400.000.
Motor Bekas
Angsuran mulai dari Rp500.000 dengan hadiah gratis voucher jalan-jalan dan belanja dengan nilai sebesar Rp600.000.
Tampil pula dalam acara Rally Marina dan Alitt Susanto. Sebagai seorang juara nasional balap mobil dan sudah lama berkecimpung di dunia otomotif, Rally Marina tentu sudah seringkali melakukan transaksi kredit di berbagai lembaga keuangan. Begitu pula dengan Alitt Susanto seorang content creator yang kini memiliki usaha di bidang custom bike dan juga menjadi seorang vlogger otomotif ternama.
Alitt Susanto melihat banyak generasi milenial yang kurang menyadari bahwa segala transaksi kredit mereka tercatat oleh Biro Kredit. Banyak dari mereka menjadi cuek, tidak tertib bahkan tidak peduli jika melakukan tunggakan pembayaran kredit. Di sisi lain, para milenial juga masih takut, ragu-ragu bahkan tidak mengetahui cara yang tepat dan baik dalam hal mengajukan kredit pada lembaga keuangan.
Kredit Milenial diharapkan dapat memberi kemudahan melalui skema pembiayaan yang sesuai dengan kemampuan. Kampanye #JagaNama akan membuat kaum milenial lebih peduli dengan kredibiltas nama baik dengan melakukan pembayaran kredit sesuai dengan jangka waktu yang telah diberikan, sehingga impian mereka untuk dapat memiliki kendaraan sejak dini dapat terpenuhi dengan mudah.