SIAPA MAU KELILING BELANDA CUMA 16,50 EURO? 2016-06-18 00:00

Taman Miniatur Madurodam

 

Mau keliling Belanda murah hanya bermodal 16,50 euro atau sekitar Rp 250 ribu aja? Gampang! Datang aja ke Taman Miniatur Madurodam  yang berada di daerah ??Scheveningen tepatnya di George Maduroplein 1, 2584 RZ Den Haag, Belanda. Di taman seluas 18.000 m2 itu terdapat  miniatur dari seluruh landmarks destinasi wisata ternama di Belanda. Seperti, The Gooyer Windmill, Royal Palace, kincir angin, Rijksmuseum, Amsterdam Airport Schiphol, Binnenhof, Port of Rotterdam, dll.

 

 

Semua miniatur yang ada dibangun sedetil mungkin sehingga serupa dengan bangunan aslinya, dengan skala 1:25. Bagusnya lagi, di setiap bangunan miniatur terdapat mesin interaktif yang bisa menjelaskan dengan detil seputar bangunan itu. Mesin itu bisa dinyalakan dengan bukti pembelian tiket tanda masuk yang sudah diaktifkan di depan area pintu masuk.

Taman Miniatur ini dinamakan Madurodam sebagai bentuk dedikasi pada George Maduro, seorang mahasiswa yang meninggal saat melawan penjajahan Jerman pada Perang Dunia II. Dan, di taman itu juga ada miniatur kediaman dari George Maduro.

 

Foto George Maduro

 

Satu hal lagi yang menarik, Madurodam juga dilengkapi museum interaktif yang menjelaskan tentang sejarah  Belanda secara multimedia sehingga pengunjung seolah-olah terlibat langsung dalam perjalanan sejarah itu. Menarik ‘kan?

 

Pengunjung yang memesan permen cokelat

 

Dan dengan berbekal 50 sen euro pengunjung juga bisa menjalankan sebuah kereta yang akan mengantarkan sebuah permen cokelat, seperti yang dilakukan salah satu angota rombongan jurnalis yang diundang Netherlands Board of Tourism and Conventions (NBTC) berkunjung ke Belanda 6 hingga 14 Mei 2016 lalu. Caranya, masukkan koin, tunggu beberapa saat lalu datanglah kereta mini dari gudang dengan membawa sebutir permen cokelat dan berhenti tepat di depan pemesan. Nyam nyam nyam.

 

 

Jadi? Pendeknya, ingin “keliling” Belanda murah ya datang saja ke Madurodam Belanda. Cuma, sebelum ke sana lihat dulu di website jam bukanya karena sering berubah, dan sekalian beli tiket masuk karena harganya lebih murah dibanding beli di loket langsung. Untuk ke sana,  naik Tram 9 arah Den Haag Central, berhenti di Schedeldoekshaven, ganti bus jalur 69 atau 79 menuju Scheveningen Noorderstrand turun di Madurodam. Gampang ‘kan?

Teks: Adi Pamungkas, Foto: Adi Pamungkas
Comment