Landmark Luzern, The Chapel Bridge saat winter
Kota di Swiss tapi mayoritas penduduknya berbahasa Jerman ini berada di tepi Danau Luzern. Luzern atau bisa juga ditulis Lucerne sangat indah dengan pemandangan barisan Pegunungan Alpen, yaitu Mount Pilatus dan Mount Rigi yang menjadi latar. Suasananya akan berubah dramatis tergantung musim. Dan sebagai kota yang memiliki danau dan sungai, Luzern punya dam yang masih diatur manual lho!
CARA KE SWISS
Dari Jakarta terbang ke Zurich atau Genewa dengan maskapai SWISS International Air Lines (disingkat SWISS), transit hanya sekali di Singapura. Total perjalanan termasuk transit yang paling singkat +/-17 jam. Emirates juga ada rute Jakarta-Zurich, tentu dengan transit di Dubai.
CARA KE LUZERN
- Dari Bandara Zurich: dengan kereta 45 menit–1 jam.
- Dari Bandara Genewa: 3 jam dengan kereta.
CARA MENGEKSPLOR KOTA
- Jalan kaki sendiri atau ikut guided city walk selama 2 jam. Harganya +/-CHF 20.
- Ikut city tour dengan kereta turis selama 40 menit. Harganya +/-CHF 10.
- Ikut kapal cruise menyusuri danau sepanjang 28 km. Ada banyak operator dan pilihan paketnya. Harga mulai CHF 30.
Cruise menyusuri Danau Luzern
- Naik bus umum
- Sewa sepeda
TIPS TRANSPORTASI
Belilah kartu Tell Pass yang khusus berlaku di Luzern. Dengan kartu ini kita bisa mengeksplor Luzern dengan cruise, kereta, bus, kereta gantung selama 2-10 hari; juga mendapat potongan untuk beberapa paket wisata. Harganya berkisar CHF 170-300.
MATA UANG
Swiss Franc (CHF). CHF 1= +/-Rp 13.700.
OBYEK-OBYEK WISATA DI DALAM KOTA LUZERN:
THE CHAPEL BRIDGE & WATER TOWER
The Chapel Bridge
Awalnya pada abad ke-14 jembatan kayu dan water tower yang berbentuk oktagonal ini adalah benteng pertahanan. Benteng tertua di Eropa ini terletak di atas Sungai Reuss, dekat mulut Danau Luzern. Inilah salah satu landmark Luzern yang sangat terkenal. Deretan lukisan di atap jembatan, barisan bunga berwarna pink di bagian luarnya dan latar belakang danau membuat jembatan ini sangar menarik untuk difoto. Di Water Tower juga banyak terdapat toko suvenir.
Lukisan di atap jembatan The Chapel Bridge
LION MONUMENT
Lion Monument
Pahatan singa dalam keadaan sekarat di cerukan tembok batu alami ini merupakan salah satu ikon Luzern. Dibuat untuk memperingati pejuang Swiss yang meninggal saat Revolusi Prancis pada 1972. Di antara obyek wisata lainnya, monumen ini paling jauh dari pusat kota.
JESUIT CHURCH
Jesuit Church
Adalah gereja cantik di Swiss yang bergaya Barok, dibangun sekitar tahun 1666. Sangat cantik apabila difoto utuh namun harus dari seberang sungai. Letaknya dari Chapel Bridge ke arah barat.
NEEDLE DAM
Bilah-bilah papan di Needle Dam, bagian bawahnya runcing seperti jarum
Ketinggian air Danau Luzern diatur dari tempat ini, dengan cara memindahkan dan menyisipkan papan kayu tipis yang ujungnya lancip (makanya disebut “needle=jarum”) yang berfungsi sebagai bendungannya. Dibangun pada tahun 1859-1860 dan direnovasi dan diperluas tahun 2009-2011. Berada di Sungai Reuss, nggak jauh dari Jesuit Church. “Prosesi” pemindahan “jarum” di bendungan ini menjadi atraksi menarik bagi turis. Itu mungkin sebabnya cara manual ini masih dipertahankan.
KKL LUZERN
KKL Luzern
Lengkapnya Culture and Congress Centre Lucerne, gedung megah yang berada di tepi Danau Luzern. Merupakan tempat konser, kapasitasnya sekitar 1.840 kursi. Di luarnya selalu ramai dan menjadi meeting point berbagai kalangan. Gedung yang diarsiteki Jean Nouvel dari Paris ini bagian halamannya merupakan dermaga untuk naik cruise.
OBYEK WISATA DI SEKITAR LUZERN:
MOUNT TITLIS
Ice Flyer di Mount Titlis
Obyek wisata ini adalah area ski terbesar di Switzerland Central yang berada di ketinggian 3.020 m. Meskipun kegiatan utama di sini adalah bermain ski, tapi masih ada banyak kegiatan lain yang bisa dilakukan lho, salah satunya naik Ice Flyer. Dan biasanya turis ke Mount Titlis dari Luzern lalu melewati Engelberg.
Lengkapnya baca di sini.
ENGELBERG
Suasana nyaman di Engelberg
Kota ini adalah gerbang masuk Mount Titlis. Bisa dicapai hanya 75 menit dari Bandara Zurich dengan kereta. Banyak terdapat penginapan di sini. Meskipun kebanyakan turis hanya numpang lewat di sini namun sebenarnya ada atraksi menarik yang bisa kita lihat antara lain pembuatan keju, hiking, winery, snow sport.
MOUNT PILATUS
Kereta dengan kemiringan super ekstrem
Salah satu yang wajib kita lakukan di sini adalah naik kereta dengan roda bergerigi yang kemiringan relnya super ekstrem dan yang tercuram di dunia. Mount Pilatus berada diketinggian 2.132 m, jadi pemandangan barisan pegunungan Alpen terlihat jelas dari sini.
MOUNT RIGI
Danau Luzern terlihat dari Mount Rigi
Banyak jalur hiking yang totalnya sepanjang lebih dari 120 km dengan pemandangan 360 derajat yang menakjubkan. Hiking bisa dilakukan sepanjang tahun.
PENGINAPAN DI LUZERN
Kamar deluxe di Hotel Astoria
Banyak hotel yang bisa ditemukan di pusat kota seperti Hotel Astoria ataupun di kawasan liburan seperti Weggis Vitznau Rigi. Dorm atau apartemen juga ada. Hotel *3 harganya mulai CHF 100.
RESTORAN/KAFE OUTDOOR
Kafe outdoor di tepi Sungai Reuss
Luzern merupakan surga bagi pecinta kafe/resto oudoor, dari yang menghadap danau sampai sungai bisa ditemukan di sini. Paling romantis tentu yang menghadap langsung The Chapel Bridge, sambil melihat angsa putih yang berenang di bawahnya. Tapi kalau rindu nasi dan masakan Asia, cobalah
Li Tai Pe (chinese food).
Li Tai Pe, resto chinese food
Cool
2016-07-13